a a a a a a a a
Logo Header  Footer

Event & News

Peranan Logistik sebagai keuntungan kompetitif bagi Perusahaan

Sudah menjadi anggapan umum bahwa fungsi keuangan di suatu Perusahaan melihat fungsi logistik hanya sebagai kegiatan penunjang dengan anggaran belanja yang besar tiap tahunnya. Dan sayangnya, karena penggunaan teknologi yang ketinggalan zaman dan kurangnya data aktifitas logistik yang dapat ditindaklanjuti, fungsi logistik masih sering dianggap sebagai salah satu area pemborosan keuangan utama bagi banyak Perusahaan.

Operasi dan infrastruktur logistik selama ini juga terkenal lambat dalam mengadopsi teknologi inovatif dan/atau perubahan proses. Mengapa? Mungkin fungsi logistik tidak dilihat sebagai prioritas perusahaan, atau bahkan mungkin fungsi logistik itu sendiri yang berdiri teguh dan mengatakan proses selama ini telah berjalan dengan baik, atau bisa juga karena akan terlalu sulit untuk diubah.

Jadi, apa yang bisa dilakukan?

Berikut adalah beberapa hal yang dapat dipertimbangkan oleh seorang CEO saat meninjau pengeluaran kegiatan logistik tahunan mereka, dan cara mereka dapat berkolaborasi dan memberdayakan tim logistik dengan lebih baik untuk mendorong kesuksesan Perusahaan:

1. Fungsi keuangan perlu memahami bahwa masalah logistik & transportasi dapat memengaruhi kesuksesan bisnis Perusahaan. Mereka tidak perlu menjadi ahli logistik, mereka hanya perlu tahu pertanyaan mana yang harus diajukan. Menanyakan hal berikut—dan memastikan tim logistik memiliki kumpulan data yang tepat untuk menjawab pertanyaan ini—akan dengan cepat mengungkap kelemahan dan peluang logistik:

1. Apakah biaya transportasi telah benar dengan apa yang harus dibayar, dan sesuai dengan harga pasar saat ini?

2. Apakah biaya logistik dapat mempengaruhi COGS? Jika demikian, bagaimana dan mengapa?

3. Berapa potensi pendapatan yang hilang & resiko dengan yang harus ditanggung Perusahaan apabila terjadi keterlambatan transportasi & kegiatan logistik lainnya?

4. Adakah solusi baru untuk mengotomatisasi proses logistik?

5. Apakah fungsi logistik di Perusahaan Anda memiliki alat/data waktu secara nyata (real-time) yang diperlukan untuk mengelola tantangan global supply chain saat ini secara efektif?

Jika sulit bagi tim Logistik Anda untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan penting tersebut, bersiaplah untuk menyisihkan anggaran inovasi/optimasi tambahan untuk mendorong reformasi logistik di Perusahaan Anda.

Jika dikelola dengan benar, fungsi logistik dapat menjadi keuntungan kompetitif besar bagi Perusahaan Anda. Namun sebaliknya, kegiatan logistik juga dapat menjadi bahaya tersembunyi bahkan sumber pemborosan Perusahaan. Dengan mempertimbangkan hal-hal tersebut diatas, seorang CEO dapat membantu menyempurnakan operasi logistik Perusahaan dan secara drastis dapat mengurangi jumlah pemborosan logistik yang dihasilkan.
Event & News Peranan Logistik sebagai keuntungan kompetitif bagi Perusahaan
More Event & News
Dampak Friendshoring dan Nearshoring Pada Rantai Suplai dan Logistik RI Investorid
Dampak Friendshoring dan Nearshoring Pada Rantai Suplai dan Logistik RI (Investor.id)
Read More
Best Choice In Higher Education Award 2024 Assoc Prof Hon R Beniadi Setiawan
Best Choice In Higher Education Award 2024: Assoc. Prof. (Hon.) R. Beniadi Setiawan
Read More
Reformasi Logistik Nasional Indonesia Mengatasi Disparitas Ekonomi di Indonesia Sumber Warta Ekonomi
Reformasi Logistik Nasional Indonesia: Mengatasi Disparitas Ekonomi di Indonesia! (Sumber: Warta Ekonomi)
Read More